AWARD TAHUNAN UNTUK BAGIAN PALING AKTIF

Pemberian Penghargaan untuk Bagian dengan Improvement Proses Terbanyak & Bagian dengan Usulan Perubahan Dokumen Sistem Mutu Terbanyak Tahun 2021.

Pemberian piagam penghargaan Improvement Proses Terbanyak

PT. Tri Sinar Purnama memiliki Misi dan Kebijakan Mutu berupa kesatuan tekad untuk terus menerapkan dan membudayakan Sistem Manajemen Mutu ISO 9001, 5R, dan Continuous Improvement atau perbaikan yang terus-menerus. Poin tersebut menjadi dasar pemberian award kepada Bagian yang paling aktif dalam mengajukan Usulan Perubahan Dokumen Sistem Mutu ISO 9001, baik dokumen baru maupun update atas dokumen yang telah ada. Penghargaan juga diberikan kepada Bagian yang paling banyak mengajukan Improvement proses.

Berdasarkan rekap data Usulan Perubahan Dokumen dari masing-masing bagian terdapat total 454 usulan selama periode Tahun 2021. Peringkat pertama ditempati oleh Bagian QC TSP 1 dengan jumlah 88 usulan dokumen.

Tercatat juga selama tahun 2021 terdapat total 228 Improvement yang terdiri atas 137 Improvement 5R dan 91 Improvement Proses. Improvement yang telah dilakukan oleh masing-masing bagian secara signifikan mendorong peningkatan produktifitas, kualitas, keselamatan kerja, serta mendukung efisiensi biaya dan menurunkan waktu proses. Peringkat teratas untuk pembuatan Improvement Proses berhasil ditempati oleh Bagian Produksi Pattern TSP 2 dengan total 19 Improvement.

Harapan atas diadakannya kegiatan pemberian Award Tahunan ini adalah agar setiap Bagian dapat tetap termotivasi untuk secara aktif melakukan perbaikan terus-menerus terkait Penerapan Manajemen Sistem Mutu ISO dan Improvement.

Share this article

WhatsApp
Facebook
Twitter
LinkedIn
Ikuti berita seputar lomba dalam peringatan HUT RI ke 78 — Purnama Grup

Artikel Lain

Peluang Kerja

BERBAGI CERITA
Mari sebarkan semangat positif yang dapat menginspirasi yang lain.